Tahukah Anda bahwa otak manusia memiliki lebih dari 100 miliar saraf, di mana masing-masing saraf ini terhubung dengan 10.000 saraf lainnya. Selain berpikir, otak pun memiliki beberapa fungsi lainnya seperti pengenalan suatu objek atau subjek, mengatur emosi, membentuk ingatan, menggerakkan anggota tubuh, dan memproses berbagai informasi lainnya. Dengan ukurannya yang kecil tersebut, otak dapat melakukan begitu banyak hal sekaligus! Menakjubkan bukan??
Oleh karena itu, sangatlah penting bagi setiap orang untuk menjaga kesehatan otaknya. Selain dapat mencegah pikun, hidup sehat juga diperlukan untuk mencegah terjadinya kerusakan otak dini. Di bawah ini Anda dapat melihat beberapa kebiasaan buruk yang dapat menyebabkan terjadinya kerusakan otak dini dan bahkan pikun.
Terlalu Banyak Gula
Mengkonsumsi terlalu banyak makanan atau minuman manis atau bergula dapat mengganggu proses penyerapan protein dan nutrisi penting lainnya, sehingga tubuh pun akan mengalami kekurangan gizi (malnutrisi), yang pada akhirnya akan mengganggu perkembangan dan fungsi otak Anda.
Baca Juga: Ini Dia Berbagai Jenis Gangguan Daya Ingat!
Polusi Udara
Otak merupakan organ tubuh yang memerlukan paling banyak oksigen di dalam tubuh. Oleh karena itu, saat Anda selalu atau terlalu sering menghirup udara penuh polusi, maka suplai oksigen ke dalam otak pun akan berkurang, yang menyebabkan otak tidak dapat bekerja secara maksimal. Berolahraga setidaknya 1 minggu sekali dapat membantu mencukupi kebutuhan oksigen otak Anda.
Tidak Sarapan
Tidak sarapan di pagi hari akan membuat kadar gula darah Anda menjadi sangat rendah karena Anda tidak mengkonsumsi makanan apapun selama tidur semalam. Hal ini tentu saja akan membuat otak kekurangan nutrisi penting yang dibutuhkannya untuk tetap bekerja dengan maksimal, akibatnya, fungsi otak pun akan dengan cepat menurun.
Kurang Tidur
Walaupun tidak dapat berhenti bekerja secara total, otak tetap dapat beristirahat saat Anda tidur. Oleh karena itu, kurang tidur dalam jangka waktu lama akan membuat otak "kelelahan" dan bahkan membuat sel-sel otak mati karena terus dipaksa bekerja tanpa istirahat yang cukup.
Ingin tahu informasi lebih lanjut mengenai topik ini? Tanya langsung ke dokter kami di fitur https://dokter.id/tanya-dokter"> Tanya dokter sekarang .
Sumber: galikaskus